Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013 atau K13

Kurikulum Merdeka. Panduann Pembelajaran dan Asesmen K13 atau Kurikulum 2013 merupakan acuan bagi satuan pendidikan yang masih menerapkan Kurikulum 2013

Deskripsi

Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013 atau K13

Kurikulum Merdeka. Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan mengembangkan Panduan Pembelajaran dan Asesmen K13.  Panduan ini disiapkan bagi Satuan pendidikan yang masih menerapkan Kurikulum 2013 atau Kurtilas.

 

Pengunaan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013

Dalam rangka mendukung transformasi pembelajaran yang selaras dengan Permendikbudristek  No. 16 Tahun 2022 tentang Standar Proses dan Permendikbudristek No. 21 Tahun 2022 tentang Standar Penilaian Pendidikan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan menerbitkan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013.

Regulasi

Panduan ini digunakan sebagai acuan bagi satuan pendidikan pelaksana Kurikulum 2013 dalam menyelenggarakan proses pembelajaran dan asesmen.

Penggunaan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013 tersebut dilaksanakan dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Satuan pendidikan yang menerapkan Kurikulum 2013, termasuk satuan pendidikan pelaksana IKM Mandiri Belajar, dapat memilih menggunakan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013 yang baru atau menggunakan panduan penilaian yang lama.
  2. Satuan Pendidikan sebagaimana dimaksud angka I dapat menggunakan aplikasi e-Rapor Kurikulum 2013 yang baru atau e-Rapor Kurikulum 2013 yang lama sesuai panduan yang digunakan.
  3. Satuan Pendidikan yang memilih menggunakan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013 dan aplikasi e-Rapor 2013 yang baru sebagaimana dimaksud pada angka I dan angka 2, dapat menerapkannya untuk sebagian atau seluruh tingkatan kelas.

 

Surat Edaran BSKAP Penggunaan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013

Sistematika Penulisan Panduan Pembelajaran dan Asesmen Kurikulum 2013

Panduan pembelajaran dan asesmen kurikulum 2013 disusun dengan sistematika sebagai berikut:

  • Kata Pengantar
  • Prakata
  • Daftar Isi
  • Pendahuluan
    • A. Latar Belakang
    • B. Sasaran Pengguna
    • C. Cara Menggunakan Panduan
  • Prinsip Pembelajaran dan Prinsip Asesmen
    • A. Prinsip Pembelajaran
    • B. Prinsip Asesmen
  • Perencanaan Pembelajaran dan Asesmen
    • A. Menggunakan Rumusan Kompetensi Dasar yang Dibuat oleh Pemerintah
    • B. Melakukan Analisis Kompetensi Dasar dan Merumuskan Tujuan Pembelajaran secara Mandiri
  • Pelaksanaan Pembelajaran dan Asesmen
  • Pengolahan dan Pelaporan Hasil Asesmen
    • A. Pengolahan Hasil Asesmen
    • B. Pelaporan Hasil Belajar
  • Refleksi dan Tindak Lanjut Pembelajaran dan Asesmen
  • Daftar Pustaka
  • Lampiran-Lampiran

 

Latar Belakang Penyusunan Panduan Pembelajaran dan Asesmen K13

Panduan Pembelajaran dan Asesmen (PPA) merupakan dokumen yang berisi prinsip, strategi dan contoh-contoh yang dapat memandu guru dan satuan pendidikan dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran dan asesmen.

Pembelajaran yang dimaksud meliputi aktivitas menganalisis Kompetensi Dasar dan cara mencapai Kompetensi Dasar tersebut sebagai tujuan pembelajaran.

Sementara asesmen adalah aktivitas selama proses pembelajaran untuk mencari bukti ketercapaian Kompetensi Dasar.

Dalam panduan ini, pembelajaran dan asesmen merupakan satu siklus, dimana asesmen memberikan informasi tentang pembelajaran yang perlu dirancang, kemudian asesmen digunakan untuk mengecek efektivitas pembelajaran yang berlangsung.

Oleh karena itu, asesmen yang diutamakan adalah asesmen formatif yang berorientasi pada perkembangan kompetensi peserta didik.

Dalam Kurikulum 2013, Pemerintah menetapkan Kompetensi Inti/Kompetensi Dasar (KI/KD) yang menjadi rujukan utama dalam pengembangan rancangan pembelajaran, khususnya untuk kegiatan intrakurikuler.

Panduan ini memfasilitasi proses berpikir dalam perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran yang dimulai dari menganalisis Kompetensi Dasar, merumuskan tujuan pembelajaran secara mandiri dan menyusun alur tujuan pembelajaran bagi sekolah yang memilih untuk melakukannya, mengembangkan langkah-langkah pembelajaran yang terdiferensiasi, serta mengembangkan asesmen pada awal dan akhir pembelajaran yang dikemas dalam dokumen perencanaan pembelajaran. Perencanaan serta pelaksanaan asesmen dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, pengolahan, dan pelaporan hasil penilaian atau asesmen.

Panduan Pembelajaran dan Asesmen difokuskan untuk pembelajaran dan asesmen intrakurikuler.

 

Naskah Panduan Pembelajaran dan Asesmen K13

Panduan pembelajaran dan asesmen kurikulum 2013 dapat dibaca dan diunduh di bawah ini

Naskah panduan dapat diunduh di bawah ini
Download


Eksplorasi konten lain dari Buku Yunandra

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.